Hari ini Jumat Tanggal 10 Oktober 2023 SMK Negeri 4 Pekanbaru laksanakan Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKBB) Se-Provinsi Riau dan Sumatera Barat bersempena dengan hari jadi SMK Negeri 4 Pekanbaru yang ke 29. Pagi ini tepat pukul 08.00 WIB dilaksanakan acara Pembukaan yang ditandai dengan Pemukulan Tambur dan Pelepasan Balon Milad bersama Dinas Pendidikan Provinsi Riau diwakili oleh Kabid SMK bapak Dr. Arden Simeru, S.Pd., M.Kom, kepala SMK Negeri 4 Pekanbaru bapak Zulfikar, S.Pd., M.M., seluruh tamu undangan dan warga SMK Negeri 4 Pekanbaru.
Kegiatan ini ditaja oleh SMK Negeri 4 Pekanbaru, dengan jumlah juri 3 orang dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Purna Paskibaraka Indonesia (PPI) ,98 pleton peserta dari tingkat SMP Sederajat dan SMA Sederajat. Kegiatan ini didukung oleh beberapa sponsor yakni Teh Pucuk Harum, Argo Motor Dealer Resmi Honda, Black Paint Art dan sponsor lainnya. Bazar Kuliner UMKM juga menjadi ikon di kegiatan ini. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 10 s.d 12 Nopember 2023.