Pekanbaru, 14 Oktober 2022
Dalam rangka memeriahkan Milad SMK Negeri 4 Pekanbaru ke 28 Tahun, OSIS SMK Negeri 4 Pekanbaru bersama Pasus SMKN 4 Pekanbaru melaksanakan Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKKB) tingkat SLTP dan SLTA sederajat Se-Provinsi Riau. Kegiatan ini dinamakan dengan LKBB Gelora Rawamati 1.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Dunia Usaha dan Dunia Industri, Alumni, seluruh peserta kegiatan LKBB dan peserta didik warga SMK Negeri 4 Pekanbaru. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan, dilanjutkan dengan laporan ketua panita, dan pemotongan tumpeng Milad SMK Negeri 4 Pekanbaru oleh Kepala SMK Negeri 4 Pekanbaru bersama Kadisdik Prov. Riau, upacara pembukaan ditandai juga dengan pemukulan gong dan pelepasan balon.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai dari tanggal 14 s.d 16 Oktober 2022. Sekolah yang ikut serta dalam kegiatan LKBB ini lebih kurang 50 sekolah dengan 70 pleton lebih dengan PBB 3 level. Kegiatan ini berlangsung dengan sukses dan mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Kegiatan diakhiri dengan pengumuman pemenang dan penyerahan Thropy. Selamat kepada para pemenang.